- Ricky Jo Meninggal Dunia Akibat Serangan Jantung 
Liputan6.com, Jakarta : Kabar duka  datang dari presenter ternama Ricky Jo. Pada hari (22/3/13) ini, pria  yang juga dikenal sebagai musisi Jazz tersebut dikabarkan meninggal  dunia.
Menurut kabar yang diperoleh oleh tim Liputan6.com, Ricky Jo sempat  dilarikan ke Rumah Sakit MMC akibat serangan jantung yang dialaminya.  Namun, Ricky pun menghembuskan nafas terakhirnya dan dinyatakan  meninggal dunia pada pukul 17:00 WIB.Dikabarkan sebelumnya, Ricky tengah melakukan  perjalanan ke salah satu mall. Dan ditengah perjalanan, dirinya  mengalami sesak nafas sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit MMC.(Feb)
 
Tidak ada komentar:
Posting Komentar